Bus Rombongan Perangkat Desa Asal Kabupaten Serang Terguling di Tol Tangerang-Merak

Rahmat Zamzami
Selasa, Mei 21, 2024 | 20:48 WIB Last Updated 2024-05-24T12:56:29Z
Foto Tangkap layar

SERANG | Bus yang mengangkut rombongan perangkat desa dari Ciomas, Kabupaten Serang, Banten, mengalami kecelakaan di Tol Tangerang-Merak, Selasa (21/5/2024).


Berdasarkan video dan foto yang beredar, bus berwarna biru dengan nomor polisi K 1529 CB terguling hingga ke tepi jalan tol.


Sejumlah warga sekitar terlihat berhamburan membantu mengeluarkan para penumpang dari dalam mobil bus yang jatuh ke sisi kiri.


Mereka terlihat memecahkan kaca bagian depan untuk mengeluarkan para penumpang yang terhimpit di dalam bus.


Sementara itu Kepala Satuan Patroli Jalan Raya (Kasat PJR) Tol Tangerang-Merak, Kompol Wiratno mengatakan, kecelakaan tersebut terjadi sekira pukul 09.15 WIB pagi tadi.


"Ijin melaporkan kecelakaan lalu lintas Bus Mercedes K 1529 CB di Tol Tangerang-Merak, yang masuk wilayah hukum Polsek Balaraja, Polresta Tangerang," katanya.


Kecelakaan tersebut mengakibatkan 8 orang penumpang mengalami luka-luka lantaran bus yang dinaikinya terguling.


Saat ini, para korban tersebut telah dievakuasi ke rumah sakit terdekat dari lokasi Tempat Kejadian Perkara (TKP).


"Korban luka-luka sementara itu yang dapat kami laporkan dievakuasi ke rumah sakit Sari Asih (RS) Hermina Ciruas," terangnya.


Belum diketahui secara pasti penyebab dari kecelakaan tersebut.

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bus Rombongan Perangkat Desa Asal Kabupaten Serang Terguling di Tol Tangerang-Merak

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan