Meriah! Ratusan Pramuka Ikuti Latihan Gabungan Akbar "Tangerang KUAT"

Ansori S
Rabu, September 06, 2023 | 14:46 WIB Last Updated 2023-09-06T07:46:38Z
Ket foto: Pramuka Siaga melakukan salah satu permainan dalam Latihan Gabungan Akbar "Tangerang Kuat" Kwartir Ranting Tangerang

TANGERANG | Memperingati Hari Pramuka ke 62, Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Tangerang menggelar Latihan Gabungan Akbar "Tangerang Kuat", di Lapangan Bola Bina Remaja, Kelurahan Cikokol, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Sabtu (2/9/2023). 


Latihan Gabungan Akbar ini, menurut  Ketua Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Tangerang, Megi Primagara, diikuti oleh seratusan anggota Pramuka dari golongan Siaga, Penggalang, dan Penegak dari Gugusdepan yang berpangkalan mulai dari SD, SMP sampai SMA/SMK di wilayah Kecamatan Tangerang.


Lebih lanjut, Megi menjelaskan latihan gabungan ini juga melibatkan para Pembina Pramuka sebagai pemateri kegiatan. Hal ini karena adanya materi yang diberikan kepada masing-masing golongan anggota Pramuka.  


"Untuk latihan gabungan Pramuka Siaga, materinya lebih banyak permainan," terang Megi.


"Materi untuk Penggalang kebanyakan keterampilan kepramukaan sementara materi Penegak berkaitan kecakapan hidup," tambahnya.  


Sementara, Ketua Dewan Kerja Ranting (DKR) Tangerang, Muhammad Zainal Arifin, menuturkan materi saat latihan gabungan untuk Pramuka Penegak adalah Sosialisasi Kesehatan Remaja dan Pelatihan Pemadaman Kebakaran.  


“Pemateri sosialisasi kesehatan remaja berasal dari Puskesmas Sukasari, sementara pemadaman kebakaran diberikan oleh instruktur dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Tangerang," terang Ketua DKR Tangerang Muhammad Zainal Arifin.


Ditambahkannya, tujuan dari kegiatan tersebut guna menambah pengetahuan serta wawasan para Penegak dan Pandega dalam pencegahan penyakit serta pencegahan dan penanggulangan bencana kebakaran.


Zainal berharap melalui kegiatan Latihan Gabungan Akbar Tangerang KUAT, menjadi momentum Pramuka Penegak dan Pandega dapat mengimplementasikan seluruh materi yang telah diberikan untuk membantu masyarakat.


Senada, Ketua Kwartir Ranting Tangerang Megi Primagara berharap kegiatan Latihan Gabungan Akbar "Tangerang KUAT" se-Kecamatan Tangerang ini dapat meningkatkan wawasan dan keterampilan para anggota Pramuka. Sehingga mereka dapat menerapkannya di masing-masing Gugusdepannya dan masyarakat.

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Meriah! Ratusan Pramuka Ikuti Latihan Gabungan Akbar "Tangerang KUAT"

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan