Ciptakan Kamtibmas Kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Cikande Sambang Ngariung bareng Warga

Ansori S
Sabtu, September 02, 2023 | 17:42 WIB Last Updated 2023-09-02T10:42:54Z
Dok. Ngariung Bhabinkamtibmas Polsek Cikande (ist) 

SERANG | Kegiatan rutin para Bhabinkamtibmas Polsek Cikande Polres Serang melaksanakan kegiatan sambang patroli dan menyampaikan pesan Kamtibmas kepada masyarakat di desa binaannya.


Kegiatan sambang patroli pemukiman penduduk oleh Bhabinkamtibmas ini dilakukan untuk meningkatkan hubungan silaturahmi dengan masyarakat dan menyampaikan pesan Kamtibmas kepada warga di desa binaanya masing-masing agar senantiasa terciptanya situasi yang aman dan nyaman di lingkungan masyarakat.


Seperti yang dilaksanakan Bripka Irfan Nurfiansyah Bhabinkamtibmas Polsek Cikande, Polres Serang, yang bertugas sebagai pembina Kamtibmas di desa Cijeruk dan desa Nagara, kecamatan Kibin, melakukan upaya menciptakan kamtibmas kondusif didesa binaannya dengan cara ngariung bersama warga, Sabtu (2/9/2023).


Hal ini sesuai dengan Commander Wish Kapolres Serang AKBP Wiwin Setiawan, program Gema Cidurian (Gerakan Masyarakat Ciptakan Situasi Kondusif dan Rukun Serta Pemilu yang Aman) dengan program kerja "Ngariung" (Ngopi Sambil Jaga Kampung).


Selain itu, hal ini juga sejalan dengan program Commander Wish Kapolda Banten yaitu, "Yuk Ngopi Wae".


"Dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas seperti biasanya berkeliling di desa binaannya, "ngariung" bersama warga, menyampaikan pesan kamtibmas dan mengajak masyarakat untuk bersama mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif," ungkap Kapolsek Cikande.


Kapolsek Cikande Kompol Andhi Kurniawan, menuturkan kegiatan patroli sambang pemukiman penduduk ini rutin dilaksanakan personel Polsek Cikande khususnya Bhabinkamtibmas untuk setiap saat menghadirkan Polisi ditengah masyarakat serta memberikan Pesan Kamtibmas.


"Kegiatan patroli sambang pemukiman penduduk ini rutin dilakukan bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta menyampaikan pesan Kamtibmas," tutur Kompol Andhi Kurniawan.


"Semoga dengan keiatan rutin sambang para Bhabinkamtibmas, dapat mewujudkan situasi aman desanya dan rukun warganya serta situasi Kamtibmas yang semakin aman dan Kondusif wilayah hukum Polsek Cikande Polres Serang," tutupnya.

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Ciptakan Kamtibmas Kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Cikande Sambang Ngariung bareng Warga

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan