Foto: Ilustrasi |
SERANG | Kepala Unit Pelayanan Terpadu Perlindungan Perempuan dan Anak (Unit PPA) Kabupaten Serang akan terus memberikan pendamping terhadap FT (17) siswi SMK yang diduga menjadi korban pelecehan oleh mantan Sekmat Carenang.
Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala UPT PPA Kabupaten Serang Irma Iryuningsih saat dihubungi serangtimur.co.id, Senin (19/6/2023).
Berita terkait: https://www.serangtimur.co.id/2023/06/mantan-sekcam-diduga-lecehkan-siswi-pkl.html
"Dari UPT PPA Kabupaten Serang sudah memberikan pedampingan, baik ke Unit PPA Satreskrim Polres Serang, pedampingan visum dan selanjutnya kami akan lakukan pedampingan therapi psikolog," kata Irma.
Diketahui sebelumnya, oknum ASN berinisial AS yang diduga melakukan pelecehan terhadap FT siswi SMK yang sedang melakukan PKL, AS merupakan ASN asal PKM yang menjabat Sekretaris di Kecamatan Carenang.
Bahkan sebelum isyu tersebut viral, AS sempat dipindahkan tugaskan ke Kecamatan Padarincang, namun saat ini AS ditarik ke BKPSDM Kabupaten Serang dan tengah menjalani pemeriksaan hingga menunggu sanksi atas perbuatannya.
[Redaksi]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar