Foto: Istimewa |
SERANG | Warga RW 09, Desa Cikande Permai, Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang, Banten, mengucapkan terima kasih kepada Wakil Ketua DPRD Provinsi Banten, Fahmi Hakim atas terealisasinya pembangunan jalan paving block.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Fahmi Hakim atas terealisasinya pembangunan jalan paving block ini. Berkat apirasi beliau jalan yang tadinya becek dikala hujan ini sudah tidak lagi becek," ujar Ketua RW 09 Desa Cikande Permai, Joko Damadi dalam sambutannya saat peresmian jalan paving block litas RT 01- RT 021, RW 09, Desa Cikande Permai, Minggu, 12 Desember 2021.
Mewakili warga dirinya mengucapkan terima kasih, dan mengimbau kepada warga untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan demi kemajuan pembangunan di Desa Cikande Permai.
“Sekali lagi, mewakili warga, saya mengucapkan terima kasih. Saya mengimbau warga untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan. Ini sebagai langkah awal kita untuk ke depannya. Kami komitmen dan sepakat ke depannya satu komando demi kemajuan pembangunan di Desa Cikande Permai,” pungkasnya.
Di tempat yang sama, Kepala Desa (Kades) Cikande Permai, Dayari dalam sambutannya juga menyampaikan terima kasih kepada Wakil Ketua DPRD Provinsi Banten, Fahmi Hakim atas terealisasinya pembangunan jalan paving block di RW 09 Desa Cikande Permai.
"Hari ini kita semua hadir dalam rangka peresmian jalan. Kita patut berterima kasih. Ini berkat aspirasi Bapak Fahmi Hakim. Jumlah RT di Desa Cikande Permai berjumlah 65, baru 5 RT yang tercover. Kita berharap semua bisa tercover. Sekali lagi kami ucapkan terima kasih," ucapnya.
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Provinsi Banten, Fahmi Hakim dalam sambutannya menyampaikan syukur alhamdulilah bisa hadir dalam rangka tasyakuran atas terealisasinya pembangunan jalan paving block di RW 09 Desa Cikande Permai.
"Alhamdulillah kita bisa hadir dalam rangka tasyakuran kepada Allah SWT, atas terealisasinya pembangunan jalan paving block di RW 09 Desa Cikande Permai ini. Saya ingin jalan ini menjadi keberkahan dan kemaslahatan bagi umat. Karena warga ingin berubah, maka Allah SWT meridoi, sehingga jalan ini menjadi bagus," ujarnya.
"Terakhir, do'akan saya, do'akan Ibu Bupati Serang, doakan Wakil Gubernur (Wagub) Banten Andika Hazrumy, agar dapat terus bisa mengemban amanah," tuturnya.
Turut hadir dalam peresmian jalan diberi nama Jl. H. Fahmi H SE tersebut, di antaranya Camat Cikande Moch Agus, Kades Cikande Permai Dayari, Anggota DPRD Kabupaten Serang Maryani, Ketua BPD Desa Cikande Permai Amidin, Ketua PSM Desa Cikande Permai Dedi, Ketua Bapilu Partai Golkar Kabupaten Serang Afrizal, sejumlah Kader Partai Golkar, dan Relawan Sahabat Fahmi, serta tamu undangan lainnya.
[SAR]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar