Personel Polsek Kragilan Polres Serang laksanakan pengaturan lalin (dok.ist) |
SERANG | Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dalam berlalulintas Polsek Kragilan Polres Serang Polda Banten melaksanakan kegiatan strong point di beberapa titik rawan terjadinya kemacetan lalulintas di wilayah hukum Polsek Kragilan, Jum'at (12/11/2021) pagi.
Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, Personil Polsek Kragilan melaksanakan pengaturan, penjagaan, patroli, guna mencegah terjadinya kepadatan arus lalulintas, kemacetan, mengurai kemacetan, mencegah terjadinya lakalantas serta tindak pidana, dan lainnya.
Kapolsek Kragilan Kompol Andhi Kurniawan, S.Pd., S.Ik, mengatakan, upaya yang dilakukannya selain melaksanakan pelayanan kepada masyarakat dalam hal ini juga untuk mencipatakan rasa aman ditengah-tengah masyarakat juga memiliki maksud dan tujuan agar arus lalulintas agar dapat berjalan lancar.
"Selaian dalam rangka pengamanan, Personil yang bertugas di lapangan juga melaksanakan buddy system,serta dengan menempatkn personil yang dilengkapi senpi baik terbuka maupun tertutup," katanya.
"Adapun tempat pengaturan dan jumlah petugas yang melaksanakan kegiatan hari ini, yaitu di perempatan Sentul dengan mengerahkan 2 orang Personel yakni Panit 3 Lantas Bripka Hilman dan Brigadir Agus," imbuhnya.
Untuk diketahui, pantauan dilapangan, arus lalin terpantau lancar dan kondisi wilayah hukum Polsek Kragilan aman dan Kondusif.
[*/Redaksi]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar