Polsek Kragilan Gelar Pelepasan Purna Tugas 3 Anggota Polsek Kragilan

serangtimur.co.id
Jumat, Oktober 01, 2021 | 15:04 WIB Last Updated 2021-10-01T08:04:02Z

SERANG | Jajaran Polsek Kragilan Polres Serang Polda Banten menggelar acara ramah tamah dan pelepasan Purna tugas purnawirawan Polsek Kragilan di halaman mapolsek Kragilan, Jum'at (1/10/2021). Ketiga anggota yang purna tugas yakni Kanit Lantas, Kanit Binmas dan Panit 1 Binmas Polsek Kragilan.


Kapolsek Kragilan Kompol Andhi Kurniawan, mengungkapkan, pihaknya beserta jajaran personel Polsek Kragilan hari ini menggelar acara pelepasan purna tugas 3 orang anggota Polsek Kragilan yakni AKP Juwaeni, AKP Satijo dan AKP Sukirno.


"Tiga anggota Polri ini cukup memilki dedikasi yang tinggi kepada Negara. Dan pelepasan purna tugas Purnawirawan Polsek Kragilan ini kita laksanakan sebagai penghormatan kepada rekan-rekan Personil Polsek Kragilan yang akan mengakhiri masa tugas nya sebagai anggota Polri," ungkap Kompol Andhi.


Andhi mengatakan, bahwa harus bangga menjadi anggota Polri. Dan tidak semua anggota Polri yang bisa mendapatkan penghargaan kenaikan pangkat.


"Saya selaku Kapolsek Kragilan mengucapkan terima kasih atas dedikasi sebagai anggota Polsek di Polsek Kragilan Polres Serang. Saya meminta do'a kepada rekan-rekan Purna tugas, semoga Polsek Kragilan menjadi semakin baik kedepannya," ujar Kapolsek.


Untuk diketahui, dalam pelaksanaan kegiatan acara ramah tamah pelepasan purna tugas di Polsek Kragilan tetap dengan penerapaan dan mematuhi protokol kesehatan covid-19 secara ketat.


(*/Red)


iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polsek Kragilan Gelar Pelepasan Purna Tugas 3 Anggota Polsek Kragilan

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan