Tim jelajah Kebangsaan (ist) |
TANGERANG | Dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda ke-93, tim Jelajah Kebangsaan Wartawan akan melaksanakan perjalanan dari Pulau Jawa menuju Pulau Sumatera.
Perjalanan dimulai dari Jakarta pada Kamis 28 Oktober 2021 dan langsung menuju Pulau Sumatera melalui jalur darat.
Tim Jelajah Kebangsaan yang beranggotakan para wartawan ini akan melaksanakan perjalanan ke 15 Pulau, 34 Provinsi, 7 puncak tertinggi dengan perkiraan waktu selama 105 hari.
Kabid Humas Polda Banten AKBP Shinto Silitonga mengatakan, tim Jelajah Kebangsaan Wartawan berjumlah delapan orang dengan menggunakan empat kendaraan roda dua.
"Dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda ke-93, tim Jelajah Kebangsaan Wartawan akan melakukan perjalanan dari Jakarta menuju Pulau Sumatera dengan menggunakan empat kendaraan roda dua dan berjumlah empat orang," ujar Shinto Silitonga, Kamis (28/10/2021).
Shinto juga mengatakan jika Polda Banten akan melakukan pengawalan terhadap kegiatan ini.
"Kami dari Polda Banten akan memfasilitasi kegiatan tim Jelajah Kebangsaan Wartawan dengan memberikan pelayanan berupa pengawalan yang dimulai dari Cikupa-Tangerang sampai dengan Pelabuhan Merak," ujarnya
"Pengawalan diberikan setelah tim Jelajah Kebangsaan Wartawan masuk ke wilayah Hukum Polda Banten," tambah Shinto.
Adapun rute yang dilewati oleh tim jelajah kebangsaan wartawan adalah Cikupa - Balaraja - Jayanti - Cikande - Kragilan - Ciruas - Kota Serang - Kramatwatu - Kota Cilegon - Pelabuhan Merak.
Terakhir Shinto mengatakan bahwa kegiatan pengawalan yang diberikan ini merupakan dukungan Polda Banten terhadap kegiatan wartawan dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda dan selaku wartawan sebagai mitra Kepolisian.
(*/Redaksi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar