Jelang Pilkades Serentak 2021, Kapolsek Kopo Sowan Sesepuh

serangtimur.co.id
Senin, Oktober 18, 2021 | 12:46 WIB Last Updated 2021-10-18T05:46:19Z
Kapolsek Kopo Polres Serang Polda Banten soan ke Sesepuh (ist)

SERANG | Jelang pemilihan Kepala Desa serentak tahun 2021, Kapolsek Kopo Polres Serang Polda Banten, melaksanakan Sowan ke Sesepuh, di Desa Gabus, Kecamatan Kopo, Senin (18/10/2021).


Kapolsek Kopo didampingi Kanit Intel Polsek Kopo Bripka Khabibul Ansori dan Bhabinkamtibmas Desa Gabus Brigpol Diki berilaturahmi ke tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Drs. KH. Asmuni Arsyad selaku Ketua Panitia Pilkades Desa Gabus yang juga sebagai Ketua MUI Kecamatan Kopo, Kabupaten Serang.


"Selain silaturahmi, ini juga dalam rangka menjalin sinergitas," kata Kapolsek Kopo Iptu Satibi kepada media.


Pada kesempatan tersebut, Kapolsek Kopo juga menyampaikan permohonan serta dukungan dalam rangka mensukseskan Pilkades yang aman dan kondusif.


"Kami juga meminta dukungan kelancaran kegiatan vaksinasi Covid-19. Semoga semua masyarakat bisa mendapatkan pelayanan vaksin, sehingga masyarakat bisa produktif kembali," tukasnya.


Sementara itu, KH. Asmuni Arsyad menyampaikan terima kasih kepada Kapolsek Kopo yang sudah berkenan silaturahmi. Pada kesempatan itu, pihaknya juga siap mendukung untuk mensukseskan Pilkades di Kecamatan Kopo.


"InsyaAllah Pilkades berjalan aman dan kondusif. Dan kami juga siap mendukung program vaksinasi yang diinisiai oleh Polsek Kopo Polres Serang Polda Banten," tutupnya.


(*/01)

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Jelang Pilkades Serentak 2021, Kapolsek Kopo Sowan Sesepuh

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan