Beredar Foto Status Bertuliskan Dukungan Ulama ke Cakdes Nomor Urut Satu, Ki Jablai : Saya Keberatan dan Kecewa

serangtimur.co.id
Kamis, Oktober 07, 2021 | 17:01 WIB Last Updated 2021-10-07T10:01:46Z

TANGERANG | Beredarnya foto status whatsapp ulama bersama bersama salah satu calon Kepala Desa (Cakades) Desa Cibugel, Kecamatan Cisoka, Kabupaten Tangerang, yang bertuliskan "Alhamdulillah ulama kita sudah bersama 01...takbir". KH. Amin Fauji yang biasa di sapa Ki Jablai merasa keberatan dan kecewa atas foto dirinya yang dijadikan kepentingan pribadi di Pilkades Desa Cibugel.


Hal itu di sampaikan Ki Jablai lewat rekaman video klarifikasinya yang berdurasi 27 detik.


"Saya H. Amin Fauji bin H. Gojali, warga Desa Cibugel, RT 02/04, merasa keberatan dan kecewa besar terhadap sikap Pak Darwan (Cakades nomor urut satu-red) yang telah memposting foto saya dijadikan kepentingan pribadi di pilkades Desa Cibugel, demikian kekecewan saya kepada Pak Darwan saya ucapkan dengan sebenar-benarnya," kata Ki Jablai dalam video klarifikasinya.


Saat di konfirmasi Ki Jablai menyampaikan, sebenernya itu sebuah kesalahpahaman saja.


"Waktu itu saya datang ke kebonnya Pak H. Nurjaya  disitu sudah ada Cakades nomot urut 01,  tidak ada perjanjian, karena selama ini saya diam tidak pernah ada kampanye, makannya saya marah juga karena saya gak pernah kampanye, begitu datang salaman duduk langsung di selfi, di situ lah kelengahan saya. Karena saya tidak punya pikiran apa-apa, karena kosongnya pikiran saya," kata Ki Jablai. Kamis, (7/10/2021).


"Begini-begini saya nurut aja, saya gak tolak, iya kan lagi memanas musim pencalonan begini, disitu kesalahan saya, nyesel sebenernya mah, disitu saya marah karena belum juga pulang sudah tersebar foto itu di Desa Cibugel. Bahwa saya mendukung 01, saya gak terima karena itu tidak benar sama sekali. Saat itu saat saya di foto selfi, karena orang mau foto ya kita foto aja, karena saya juga enggak engeh," sambung Ki Jablai.


Lanjut Ki Jablai menambahkan, Agar tidak terjadi fitnah di kalangan masyarakat dirinya pun mengaku langsung membuat video klarifikasi terkait hal itu. 


"Alhamdulillah, setelah buat video ada manfaatnya, berarti Ki Jablai ini tidak seperti apa yang disampaikan mereka (pihak 01-red). Harapan saya kepada pihak 01 agar mereka dapat fair, logowo dan jangan terjadi apa-apa menang kalah itu tergantung nasibnya masing-masing," ucap Ki Jablai.


"Saya berharap pada Pilkades di Desa Cibugel tidak ada keributan, setelah ada postingan foto itu mengundang keributan, kepribadian saya pun terusik karena dia tidak pernah minta izin kesaya untuk posting foto itu hanya sekedar minta foto selfi saja. Walaupun begitu antara saya dengan Pak Darwan tidak ada saling tuntut menuntut. Mudah-mudahan pilkades di Desa Cibugel Kondusif dan dilakukan secara jurdil (jujur dan adil) pada intinya niatnya kan membangun desa dengan skil masing-masing," imbuh Ki Jablai.


(*/Anoy)

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Beredar Foto Status Bertuliskan Dukungan Ulama ke Cakdes Nomor Urut Satu, Ki Jablai : Saya Keberatan dan Kecewa

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan