SERANG | Dalam rangka menunjang kinerja anggotanya, Wakapolres Serang Polda Banten mengecek kendaraan Dinas R4 dan R2 Satlantas Polres Serang, Jum'at (10/9/2021).
Pada pengecekan kendaraan dinas milik Satlantas Polres Serang, Wakapolres Serang Kompol Feby Harianto mengatakan, bahwa anggota yang memegang kendaraan Dinas harus dijaga perawatan kendaraan yang digunakannya.
"Saya tekankan agar tidak ada yang menyalahgunakan dalam penggunaan kendaraan dinas," kata Wakapolres Serang Kompol Feby Harianto didampingi Kasatlantas Polres Serang AKP Tiwi Afrina.
Wakapolres juga menegaskan, bahwa kendaraan dinas yang tidak bagus dipandang (rusak tidak bisa difungsikan-red) segera dibawa ke bengkel untuk diperbaiki.
"Saya ucapkan terima kasih kepada anggota yang sudah hadir dalam pengecekan kelengkapan kendaraan dinas dan yang telah menjaga dengan baik kendaraan dinasnya," tukasnya.
Untuk diketahui, dalam pengecekan kelengkapan kendaraan Dinas milik Satlantas Polres Serang, Wakapolres Serang mengecek sebanyak 41 kendaraan, terdiri dari 14 R4 dan 27 R2.
(*/01)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar