Ciptakan Herd Immunity, Polsek Kragilan Gelar Vaksin di Kantor Desa Kendayakan

serangtimur.co.id
Rabu, September 29, 2021 | 20:29 WIB Last Updated 2021-09-29T13:29:10Z

SERANG | Polsek Kragilan Polres Serang Polda Banten berkolaborasi dengan UPT. Puskesmas Pematang dan di bantu oleh tenaga kesehatan dari klinik-klinik yang berada di Kecamatan Kragilan menggelar kegiatan serbuan vaksinasi dengan target 500 dosis vaksin di Kantor Desa Kendayakan, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang, Rabu (29/9/2021).


Kapolsek Kragilan Kompol Andhi Kurniawan mengatakan, gelaran serbuan vaksinasi untuk masyarakat yang berada di Kecamatan Kragilan yang disediakan sebanyak 500 dosis. Dengan harapan masyarakat yang berada di wilayah Kecamatan Kragilan sudah tervaksin seluruhnya, sehingga cepat terbentuknya kekebalan kelompok dalam mencegah penyebaran Virus Covid-19 di wilayah Kecamatan Kragilan.


Andhi mengungkapkan, bahwa kegiatan serbuan vaksinasi lintas sektoral ini, dalam rangka mendukung program pemerintah untuk percepatan vaksinasi nasional di tingkat kecamatan, Desa, dan RT/RW.


Kapolsek Kragilan Kompol Andhi Kurniawan mengatakan, kegiatan serbuan vaksinasi ini merupakan program nasional untuk pemulihan kesehatan warga masyarakat.

"Hari ini Polsek Kragilan menyediakan sebanyak 500 dosis, dengan jenis vaksin yang akan diberikan ke warga masyarakat jenis Sinovac untuk dosis I," kata Andhi.


Lebih lanjut Kapolsek Kragilan menjelaskan, untuk mencegah kerumunan pihaknya sudah mempelajari tentang beberapa kegiatan yang telah dilakukan sebelumnya.


Dimana, kata Andhi tenaga tensi dan skrining yang disiapkan dari UPT. Puskesmas Pematang dan dari klinik-klinik yang berada di kecamatan Kragilan.


"Jadi peserta diatur sesuai alur dan tahapan serta sesuai dengan protokol kesehatan, sehingga masyarakat setelah menerima suntik vaksin merasa aman dan nyaman," tutup Kapolsek.


(*/Redaksi)

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Ciptakan Herd Immunity, Polsek Kragilan Gelar Vaksin di Kantor Desa Kendayakan

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan