Antisipasi Kepadatan Kendaraan, Personil Polsek Kragilan Melaksanakan Gatur Lalin

serangtimur.co.id
Senin, September 13, 2021 | 20:24 WIB Last Updated 2021-09-13T13:25:47Z

SERANG | Untuk mengantisipasi antrian kendaraan, Jajaran Polsek Kragilan Polres Serang melaksanakan pengaturan arus lalulintas di Jl. Raya Kragilan-Cikande tepatnya di pertigan Sentul, Senin (13/9/2021).


Kapolsek Kragilan Kompol Andhi Kurniawan mengatakan, bahwa personil Polsek Kragilan melaksanakan pengaturan lalulintas secara rutin setiap sore, tujuannya guna memperlancar antrian kendaraan di karenakan kembalinya aktifitas warga masyarakat Kragilan setelah melakukan aktifitas (bekerja-red) di perusahan-perusahan, anak sekolah yang ada di Kragilan dan masyarakat pengguna jalan lainnya.


"Untuk kegiatan pengaturan arus lalulintas ini terploting di titik-titik rawan kemacetan, seperti di pertigaan Sentul, Desa Sentul-Kragilan dan pertigaan Lampu merah arah masuk tol Ciujung," kata Kompol Andhi.


Menurutnya, kegiatan tersebut, sebagai wujud kehadiran dan kedekatan polri dengan masyarakat dengan memberikan kelancaran arus lalulintas, sehingga pengguna jalan merasa aman dan nyaman.


Kendati demikian, Andhi juga meminta kepada masyarakat agar tetap mematuhi peraturan lalulintas, serta tetap mejaga keselamatan dalam berkendara, dan juga selalu kenakan maseker. 


(*/Red)


iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Antisipasi Kepadatan Kendaraan, Personil Polsek Kragilan Melaksanakan Gatur Lalin

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan