SERANG | Sebelum melakukan skema belajar tatap muka para pelajar Sekolah Menegah Pertama (SMP) di Kota Serang, menjalani vaksinasi, Kamis (12/8/2021).
Pada pelaksanaan kali ini, diselenggarakan di SMPN 1 Kota Serang. Turut hadir, Wali Kota Serang Syafrudin, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Serang Alpedi.
Walikota Serang Syafrudin mengatakan, dalam upaya mengantisipasi penyebaran Covid-19 menjelang belajar tatap muka, pemerintah Kota Serang melakukan vaksinasi untuk usia 12 tahun keatas.
"Anak sekolah ini sudah dipersiapkan untuk sekolah. Jadi sebelum tatap muka, disamping guru di vaksin, anaknya juga di vaksin," katanya.
Lanjut Walikota, jumlah dosis vaksin Covid-19 yang dipersiapkan yakni sebanyak 500 dosis. Jumlah itu disediakan untuk pelajar yang ada di sejumlah sekolah di Kota Serang.
"Targetnya sampai selesai. Kalau menurut jadwal sampai bulan Desember ini, akan tetapi kita menargetkan sebelum Desember selesai," pungkasnya.
(*/Akbar)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar