Peduli Dampak Covid-19, Polsek Cikande Kembali Bagikan Beras Kepada Warga Kurang Mampu

serangtimur.co.id
Sabtu, Agustus 21, 2021 | 14:01 WIB Last Updated 2021-08-21T07:01:44Z

SERANG | Polsek Cikande Polres Serang terus membagikan bantuan sosial (bansos) berupa paket beras kepada warga kurang mampu yang terdampak Covid-19 di wilayah Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang-Banten.


Kapolsek Cikande Kompol Salahuddin, mengatakan, dalam hal ini Polri peduli terhadap dampak pandemi Covid-19, dengan cara terus melakukan bansos dengan cara membagikan beras kepada warga yang kurang mampu.


"Hari ini kita bagikan beras kepada warga kurang mampu yang terdampak PPKM di Wilayah Kecamatan Cikande, dengan cara berkeliling agar tidak terjadi kerumunan," kata Kapolsek, Sabtu (21/8/2021).


Kapolsek juga menyampaikan, ada beberapa warga yang terdampak Covid-19 yang di temui dan di berikan bantuan sosial berupa beras, seperti tukang becak, pemulung dan masyarakat lainnya.


Kapolsek Cikande menambahkan, pihaknya membagikan bantuan sosial berupa paket beras kepada warga terdampak Covid-19 secara keliling melalui anggota Patroli Polsek dan Bhabinkamtibmas.


"Selain membagikan beras, Patroli Polsek dan personil Bhabinkamtibmas juga melakukan himbauan dan ajakan agar warga disiplin dalam menerapkan aturan protokol kesehatan yaitu dengan cara 5M, seperti memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, mengurang mobilitas dan menghindari kerumunan," tandas Kapolsek Cikande  Kompol Salahuddin.


(*/Redaksi)

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Peduli Dampak Covid-19, Polsek Cikande Kembali Bagikan Beras Kepada Warga Kurang Mampu

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan