TANGERANG | Musabaqoh Tilawatil Quran ke IX tingkat Kecamatan Mekar Baru Resmi di gelar, acara dilaksanakan secara terbatas di Aula Kecamatan Mekar Baru dan Juga Virtual Zoom, Senin (30/8/2021).
Miftah Shuritho, S.STP, MM Camat Mekar Baru mengucapkan terima kasih kepada panitia dan LPTQ atas terlaksananya acara ini, diharapkan melalui MTQ ke IX dapat menghasilkan Qori dan Qoriah terbaik asli Mekar Baru yang dapat dikirim nantinya ke MTQ tingkat Kabupaten Tangerang.
"Saya yakin Mekar Baru banyak potensi, dan kami berharap gelaran MTQ ini bisa mendapatkan Para Juara yang bisa tampil di MTQ tingkat Kabupaten dan bisa dibanggakan," ungkapnya.
Miftah menambahkan, karena kegiatan MTQ saat ini masa dalam Pandemi Covid 19, dirinya terus mengingatkan kepada masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan dimanapun berada
"Semoga kita semua selalu diberikan kelancaran, kesehatan dan keselamatan dalam menjalankan aktivitas sehari-hari," tutupnya.
Sementara itu, Eka Fathussidki, S.STP Ketua Panitia MTQ mengungkapkan, pelaksanaan MTQ kali ini diharapkan mampu membawa perubahan yang signifikan untuk menyonsong MTQ Tingkat Kabupaten Tangerang.
"Dengan dukungan semua pihak, baik itu LPTQ, MUI, Para Kiayi, Para Ustad, dan semua elemen masyarakat agar sama-sama bisa membawa harum kafilah Kecamatan Mekar Baru nantinya," pungkasnya.
Diketahui, Juara Umum dalam gelaran MTQ Tingkat Kecamatan Mekar Baru diraih oleh Desa Klutuk.
(*/Redaksi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar