Soal Keberadaan Sampah Liar, Ini Upaya yang Dilakukan Pemerintah Kecamatan Jayanti

serangtimur.co.id
Kamis, Januari 21, 2021 | 19:36 WIB Last Updated 2021-01-26T09:17:59Z
Camat Jayanti Yandri Permana (Istimewa).

TANGERANG | Adanya tumpukan sampah-sampah liar khususnya di Kampung Bendung, Desa Sumur Bandung menjadi sorotan pihak kebersihan Kecamatan Jayanti. Untuk itu, petugas Kecamatan dan petugas Desa akan melakukan musyawarah untuk penanganan sistem layanan pengangkutan sampah tersebut.


Camat Jayanti Yandri Permana mengatakan, dua hari ini pihaknya dari Kecamatan Jayanti, yakni kebersihan Kecamatan Jayanti bersama UPT Kebersihan Balaraja melakukan penanganan sampah, Khususnya di Kampung Bendung Desa, Sumur Bandung, Kecamatan Jayanti.


"Dua hari ini sedang dilaksanakan pengangkutan sampah dengan volume yang cukup luar biasa dan tentunya ini salah satu upaya untuk memperbaiki lingkungan atau wilayah yang sudah mulai kumuh karena tumpukan sampah," kata Yandri saat ditemui di kantornya, Kamis (21/1/2021).

Pembersihan Sampah Liar Oleh Pemerintah Kecamatan Jayanti di Desa Bandung.

Yandri, menambahkan, salah satunya yang dilakukan pihak Kecamatan Jayanti, bekerjasama dengan UPT kebersihan Balaraja untuk menyisir tumpukan sampah liar yang ada di seluruh wilayah Kecamatan Jayanti.


"Kami harapkan masyarakat jangan lagi membuang sampah sembarangan yang bukan pada tempatnya," ucapnya.


Dan untuk musyawarah dengan Desa, nanti dibuatkan semacam sistem layanan pengangkutan sampah dari masyarakat, dari petugas Kecamatan dan dari petugas Desa, yang nantinya sistem tersebut kita sampaikan kedinas terkait.


"Kita sudah musyawarah dengan warga, dan hasilnya, sepakat akan dibuat titik-titik lokasi yang sudah ditentukan, dan nanti titik sampah itu yang akan dijemput oleh petugas kebersihan baik dari Desa maupun dari Kecamatan untuk mengangkut sampah, sehingga tidak lagi terjadi penumpukan yang demikian," tutup Yandri Permana.


#Day

Editor: Ansori

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Soal Keberadaan Sampah Liar, Ini Upaya yang Dilakukan Pemerintah Kecamatan Jayanti

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan