Home
Ekonomi
Headline
Kabar Daerah
Peristiwa
Siaran Pers
Tangerang Raya
Miris! Meski Pernah Juara Nasional, Sekarang Begini Nasib Petambak di Kemeri Tangerang
Miris! Meski Pernah Juara Nasional, Sekarang Begini Nasib Petambak di Kemeri Tangerang
Ansori S
Selasa, Agustus 18, 2020 | 18:42 WIB
Last Updated
2020-08-18T11:42:51Z
TANGERANG | Nasib petani tambak di Desa Karang Anyar dan Desa Patramanggala Kecamatan Kemiri, Kabupaten Tangerang sangat memprihatinkan. Kini, hasil panenan mereka terus menyusut akibat selalu kesulitan mendapatkan pengairan tambak - tambak mereka.
Padahal, petani tambak di wilayah ini, melalui Kelompok Pembudidaya Ikan dan Udang (Pokdakan) Mina Mandiri pernah meraih penghargaan sebagai Pokdakan terbaik, Juara 1 tingkat Provinsi dan juara 3 tingkat Nasional pada tahun 2015.
Kondisi ini dikeluhkan oleh Ketua Pokdakan Mina Mandiri, Isroil Rasmuni saat dijumpai di Sekretariat Pokdakan, Selasa (18/8/2020).
Menurut Isroil, sulitanya pengairan di tambak-tambak milik anggotanya disebabkan terjadinya pendangkalan pada saluran air primer yang mengairi tambak warga.
"Pendangkalannya sangat parah. Mestinya pemerintah atau dinas terkait memperhatikan dengan kondisi yang terjadi saat ini di wilayah tambak Kemiri, khususnya di perbatasan antara Desa Karang Anyar dan Desa Patramanggala. Masa iya, saluran air sudah seperti daratan dibiarkan tanpa dipedulikan," tegas Isroil Rasmuni.
Dia berharap, pemerintah ikut andil merespon permohonan Pokdakan Mina Mandiri. Sebab, kata Isroil, tambak itulah harapan satu-satunya petani di sana untuk menafkahi keluarga.
"Tapi kini, hasil panenan kami terus menyusut akibat tambak kami selalu kesulitan air," ungkap Isroil.
#Gus
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Trending Now
-
Dok. H. Abdul berada di Kantor Kejari Serang (ist) SERANG | Kepala Seksi Tindak Pidana Umum Bapak Purkon Rohiyat, S.H., M.H. didampingi K...
-
Dok. Kapolres Serang bagikan makan gratis sehat kepada ratusan siswa siswi SDN Taman Ciruas Permai (ist) SERANG | Kapolres Serang AKBP Con...
-
Foto: Ilustrasi SERANG | Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten bakal memeriksa sejumlah nama terkait dugaan korupsi yang diduga merugikan keuang...
-
Dok. Sekjend BEM Banten, Gery Wijaya. (Ist) SERANG | Kejaksaan Tinggi Banten secara resmi memanggil FH, TCW dan dkk sebagai saksi dalam dug...
-
Dok. Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko. (Ist) SERANG | Sebanyak 14 pelaku kejahatan yang meresahkan masyarakat serta 1 penadah berhasil ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar