Cegah Covid-19, Polsek Waringinkurung Himbau Warga Patuhi Protokol Kesehatan

serangtimur.co.id
Jumat, Juli 24, 2020 | 10:52 WIB Last Updated 2020-07-24T03:52:14Z


SERANG (STC) - Dalam rangka memutuskan penyebaran Covid-19, Jajaran Polsek Waringinkurung Polres Serang Kota terus gencar melaksanakan sosialisasi dan himbauan kepada warga masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan. Dan kali ini anggota Polsek Waringinkurung memberikan himbauan kepada para pemuda yang sedang nongkrong di are Kampung Cibeka, Desa Waringinkurung, Kecamatan Waringinkurung, Kamis (23/7/20) malam.

Kapolsek Waringinkurung AKP Nasir Eming mengatakan, pihaknya memerintahkan kepada anggota piket malam untuk melaksanakan patroli untuk menertibkan (membubarkan) pemuda yang sedang berkumpul, nongkrong di sebuah toko, agar tetap mematuhi protokol kesehatan.

"Petugas dilapangkan terus memberikan himbauan kepada warga, selain itu juga petugas meminta agar untuk segera membubarkan diri kepada para pemuda yang sedang nongkrong dan meminta agar selalu mematuhi Protokol Kesehatan, agar terhindar dari penyebaran virus Covid 19," kata Kapolsek Waringinkurung AKP Nasir Eming, saat ditemui dikantornya, Jum'at (24/7/2020).

Nasir berharap, dengan penerapan Physical Distancing, dan mematuhi protokol kesehatan, dapat memutuskan penyebaran Covid-19.

#Ansori
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Cegah Covid-19, Polsek Waringinkurung Himbau Warga Patuhi Protokol Kesehatan

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan