Polres Serang Akan Salurkan 4,4 Ton Beras Secara Door to Door untuk Masyarakat Non Penerima BLT

serangtimur.co.id
Kamis, April 30, 2020 | 13:45 WIB Last Updated 2020-04-30T06:45:33Z


SERANG (STC) - Polres Serang melalui para Bhabinkamtibmas akan menyalurkan bantuan sembako berupa beras yang akan di distribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan (masyarakat yang tidak menerima BLT, JPS atau bantuan dari pemerintah), Kamis (30/4/2020).

Kapolres Serang AKBP Mariyono S.I.K, M.Si, menyampaikan, kegiatan bakti sosial ini akan menjadi kegiatan yang rutin selama adanya wabah Covid-19, karena mengingat kejadian wabah ini masih banyak masyrakat yang mengalami kekurangan sembako.

"Untuk kegiatan bhakti sosial ini bahwa total yang dibagikan untuk wilayah hukum Polres Serang dengan sebanyak 880 karung (4,4) ton beras dengan berat isi 5 kg/karung," ujarnya.

Kapolres juga meminta, agar pembagian sembako beras ini agar segera di datakan nama penerima yang akan diberikan bantuan. Dan untuk kepada personil Bhabinkamtibmas dimohon agar dibagikan sembako ini dengan cara door to door.

Nampak kegiatan selanjutnya dilanjutkan dengan pembagian sembako berupa beras kepada anggota Bhabinkamtibmas Polsek jajaran dengan jumlah per Polsek 56 Karung beras.

#Ansori
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polres Serang Akan Salurkan 4,4 Ton Beras Secara Door to Door untuk Masyarakat Non Penerima BLT

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan