Yaumil Milad ke 42, AKBP Indra Gunawan : Kita Harus Banyak Bersyukur kepada Allah SWT

serangtimur.co.id
Selasa, Januari 28, 2020 | 19:00 WIB Last Updated 2020-01-28T12:00:27Z


SERANG (STC) - Bertempat di masjid As Salam Polres Serang Kabupaten Polda  Banten telah dilaksanakan kegiatan Tasyakuran Yaumil milad "Barakallah Fii Umrik" ke 42 tahun Bapak Kapolres Serang AKBP Indra Gunawan, S.IK, MH, Selasa (28/01/2020).

Hadir dalam acara tersebut, Kapolres Serang Kabupaten, Wakapolres Serang Kabupaten, Kabag, Kasat dan Kasie Polres Serang Kabupaten, Kapolsek Jajaran Polres Serang Kabupaten, Personil masing - masing Bag, Sat dan Sie Polres Serang serta Ibu - ibu Bhayangkari Cabang Serang.

Nampak begitu khidmad kegiatan yang diawali dengan pembacaan Asmaul Husna dan pengajian surah Yasin dipimpin oleh Ust. Komarudin.


Dalam sambutannya Kapolres Serang Kabupaten AKBP Indra Gunawan, S.IK.,MH., menyampaikan, di usia 42 tahun ini, manusia memasuki usia yang dimana kita harus banyak bersyukur dan beribadah kepada Allah SWT, karena Allah SWT telah memberikan umur yang panjang sebagai peringatan.

"Saya ucapkan terima kasih terhadap panitia dan semua yang hadir disini, meminta do'a terlebih khusus untuk keluarga, agar di umur yang ke 42 tahun ini diberikan kesehatan, panjang Umur dan keberkahan oleh Allah SWT," ucap Kapolres dalam sambutannya.

Sementara dalam kesempatan itu, disampaikan melalui tausiyah agama oleh Ust. Komarudin, menyampaikan, pada hari ini kita hadir untuk mendo'akan Yaumil Milad Kapolres Serang yang ke 42 tahun, mudah - mudahan beliau diberikan umur panjang, kesehatan dan segala usaha beliau dilancarkan oleh Allah SWT.


Ia mengatakan, kegiatan yang diiringi rasa bersyukur kita pada hari ini yaitu dengan mengundang anak yatim piatu, dimana, barangsiapa yang mencintai anak yatim maka sama seperti ia telah mencintai Nabi Muhamad SAW.

"Dengan umur yang panjang yang diberikan oleh Allah SWT, harus banyak meningkatkan ibadah kepada Allah SWT," ucapnya.

"Dan Kunci kebahagiaan di dunia dan akhirat adalah menghormati orangtua dan jangan tinggalkan sholat lima waktu," tutup ustad Komarudin.

Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan tiup lilin oleh Kapolres Serang dan diiringi dengan shalawat serta pemberian santunan kepada anak yatim yang berjumlah 100 orang.

#Redaksi

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Yaumil Milad ke 42, AKBP Indra Gunawan : Kita Harus Banyak Bersyukur kepada Allah SWT

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan