SERANG (STC) - Merayakan hari ulang tahun (Hut) yang ketiga ditahun 2019, Polres Serang Kota Polda Banten menggelar berbagai lomba. Ada beberapa lomba yang digelar Polres Serang Kota, yaitu lomba mewarnai, adzan, fun bike.
Kapolres Serang Kota AKBP Edhi Cahyono mengatakan, lomba mewarnai tingkat TK dan SD sudah dilakukan oleh Polres Serang Kota, sekarang kita sedang mengadakan lomba adzan tingkat SLTP dan umum.
"Yang mengikuti lomba adzan dari tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan umum, diikuti oleh Qori-qori terbaik se Kota Serang," kata Edhi saat diwawancarai awak media di Masjid Nurul Hukam Polres Serang Kota, Senin (09/12/2019).
"Selain mengadakan lomba, kami juga melaksanakan bakti sosial dan bakti masyarakat," imbuhnya.
Edhi berharap, dengan adanya kegiatan lomba yang dilakukan Polres Serang Kota dapat mendekatkan aparat kepolisian dengan masyarakat agar terjalin komunikasi dua arah.
"Agar masyarakat juga dekat dengan aparat kepolisian Polres Serang Kota, terjalin komunikasi dan silahturahminya. Lomba ini diikuti oleh peserta Umum 85 dan SLTP 65," ujarnya.
Ditempat yang sama, salah satu peserta lomba adzan Ahmad Mubasyir mengatakan, ia sengaja mengikuti lomba adzan karena ingin mengetahui seberapa jauh kemampuannya dalam melantunkan adzan.
Ia juga berharap, lomba seperti ini dapat diadakan setiap tahunnya agar para peserta lomba adzan semakin antusias.
"Harapannya setiap tahun bisa diadakan lomba adzan seperti ini," tukasnya.
Dalam kegiatan ini dihadir oleh Kabag Sumda Polres Serang Kota beserta
PJU Polres Serang Kota, panitia dan peserta lomba adzan yang terdiri dari peserta lomba kategori umum dan kategori pelajar.
(Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar