SERANG (STC) - Demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif, Katim 3 Propam Polda Banten melaksanakan pemeriksaan Kesiapan ops lilin kalimaya 2019, di posko Ops lilin Kalimaya 2019 Polres Serang Kota, Selasa (24/12/2019).
Kapolres Serang Kota AKBP Edhi Cahyono, S.IK., mengatakan, pemeriksaan yang dilakukan oleh Katim 3 Propam Polda Banten merupakan pemeriksaan perlengkapan personil yang melaksanakan operasi lilin Kalimaya 2019.
"Pada intinya, kami Jajaran Polres Serang Kota telah siap dalam pelaksanaan ops lilin Kalimaya 2019 guna memberikan jaminan keamanan, pada perayaan Natal 2019 dan tahun baru 2020," kata Edhi.
Edhi juga menjelaskan, seluruh personel yang terlibat dalam ops lilin Kalimaya 2019, akan terus disiagakan di Pos PAM dan Pos Yan masing-masing, guna memberikan pelayanan terhadap masyarakat sesuai SOP yang ada.
"Personel yang terlibat dalam Ops lilin Kalimaya 2019, tentunya sudah kami siagakan. Dan sudah siap untuk pengamanan Natru, khususnya wilayah hukum Polres Serang Kota," jelasnya.
Untuk diketahui, pada kunjungan katim 3 Propam Polda Banten di Posko ops lilin kalimaya 2019 dihadiri oleh Kabagops Polres Serang Kota, Kasatgas Premtiv, Katim 3 propam Polda Banten, Ka posko, Pa posko, Anggota posko.
(Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar