SERANG (STC) - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Polres Serang Kota Polda Banten yang ke tiga jatuh pada tanggal 16 Desember 2019. Kapolres Serang Kota bersama pengurus bhayangkari cabang Serang Kota datangi rumah purnawiran polisi, warakauri dan masyarakat kurang mampu untuk menjalin silahturahmi dan memberikan bantuan sosial.
"Kita sambangi rumah-rumah warga, purnawirawan, dan warakauri untuk menjalin silahturahmi," kata Edhi usai melaksanakan kegiatan, Selasa (03/12/2019).
"Ada tiga yang kita kunjungi dan kita berikan bantuan sosial," imbuhnya.
Diantara tiga tersebut, lanjut Edhi, ada dua yang pensiunan polisi, Maman Haji (76) purnawirawan polisi dan Bakri (58) warakauri.
"Ada dua pensiunan polisi yang kami kunjungi," papar Edhi.
Sementara, bapak Maman Haji yang tinggal di komplek Taman Banten Lestari (TBL), Kelurahan Unyur, Kota Serang mengaku bahagia dan terharu ketika dikunjungi Kapolres Serang Kota beserta Bhayangkari Cabang Serang Kota.
"Baru ini ada Kapolres yang mengunjungi saya, saya sangat berterimakasih kepada bapak AKBP Edhi Cahyono bersama Bhayangkari Cabang Serang Kota," ujar Maman Haji sambil menahan rasa haru.
"Sebelumnya belum ada yang pernah mengunjungi saya dan keluarga," tukasnya.
(Redaksi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar