SERANG (STC) - Masih dalam rangkaian Anyer Krakatau Culture Festival (AKCF) 2019, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang menggelar Anyer Surfing Competition di Pantai Jambu, Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang, Selasa-Rabu (3-4/12/2019).
Meski pertama kali digelar, kegiatan ini diikuti oleh peselancar nasional dan mancanegara.
Mereka yakni atlet nasional asal Sukabumi, Jawa Barat, Dede Suryana dan atlet dari Malaysia Jhon Tanjung. Diikuti juga sekira 80 peselancar dari Bali, Kabupaten Pangandaran, Lombok, dan Sumatera.
Tidak ketinggalan peselancar dari Banten yang sering mengikuti kejuaraan nasional dan Asia, seperti Gobay asal Cinangka, Kabupaten Serang dan Fajar, remaja Pantai Sawarna, Kabupaten Lebak, yang tembus semifinal kejuaraan Asia Ripcurl di Bali. Bahkan Yuko Anabela, peselancar wanita asal Kabupaten Serang pun ikut andil di kejuaraan tersebut.
Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Serang, Hamdani menjelaskan, Surfing Competition digagas Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah dan pertama kali digelar dalam rangkaian AKCF. Kegiatan ini akan rutin digelar setiap tahun.
"Kegiatan ini merupakan salah satu upaya meningkatkan kunjungan wisatawan ke Pantai Anyer dan Pantai Cinangka," ujarnya.
Sekadar diketahui, Surfing Competiton digelar Pemkab Serang bekerjasama dengan Persatuan Selancar Ombak Indonesia (PSOI) Kabupaten Serang dan Balawista Kabupaten Serang sebagai upaya promosi wisata di Kabupaten Serang. Meski pertama kali, mampu menyedot penonton dari dalam dan luar daerah.
Salah satu atlet surfing nasional, Dede Suryana mengapresiasi penyelenggara yang sudah berhasil mengadakan acara tersebut secara baik.
"Para peserta sangat puas dalam mengikuti lomba surfing yang digelar Pemkab Serang ini. Event ini terbilang sukses dari peserta maupun penontonnya," ujar Dede.
Para pemenang yakni untuk Kelas Open juara pertama diraih Dede Suryana asal Sukabumi, juara kedua Enang asal Sukabumi, dan juara ketiga Irwan Dani dari Jogyakarta. Sedangkan Kelas Under 16, juara pertama diraih M Alui asal Lombok, juara kedua Pito dari Pangandaran, dan juara ketiga Dandi asal Lombok.
Kemudian Kelas Women, juara pertama diraih Nika asal Sukabumi, juara kedua Rasti asal Sukabumi, dan juara ketiga Ketut Tia dari Bali. Sementara itu, Kelas City Boys, juara pertama diraih Jon Tanjung dari Malaysia, juara kedua Delvi dari Kota Cilegon, dan juara Ketiga Mr Krey asal Cilegon.
(Redaksi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar