SERANGTIMUR.CO.ID, SERANG | Wakapolres Serang, Kabagops dan PJU Polres Serang melaksanakan pengecekan 165 personil mulai dari sikap tampang kelengkapan membawa tongkat dan borgol di lapangan Mapolres Serang, Selasa (15/10/2019).
Kapolres Serang AKBP Indra Gunawan, S.IK., MH., melalui Wakapolres Serang Kompol Agung Cahyono, S.IK., pihaknya melaksankan pengecekan sikap dan tampang terhadap personel untuk lebih meningkatkan kedisiplinan dan kesigapan mereka dilapangan dalam melaksanakan tugas.
"Tidak hanya memeriksa sikap tampang, kami juga memeriksa perlengkapan dinas masing-masing anggota meliputi tongkat dan borgol," ujar Wakapolres Serang didampingi para PJU dan Kasi Propam.
Agung menambahkan, selain pemeriksaan terhadap perlengkapan dan sikap tampang anggota, namun lebih menitikberatkan pada perlengkapan dinas para anggota seperti borgol dan tongkat.
Ia menyatakan, bagi anggota yang belum lengkap perlengkapannya dilakukan pencatatan oleh Sie Propam agar diantensi oleh anggota sehingga diharapkan kedepannya pada saat apel maupun bertugas sudah melengkapi peralatan yang mestinya dibawa sebagai perlengkapan diri anggota.
"Kegiatan pengecekan ini juga merupakan pengawasan terhadap kedisiplinan anggota dan kesiapsiagaan anggota dalam melaksanakan tugas dilapangan dalam menjaga kamtibmas," jelasnya.
Menurut Wakapolres, selain sebagai tindak lanjut atas kejadian penusukan terhadap Menteri Menkopolhukam, bahwa personel Polri disekitar kejadian tidak ada yang membawa borgol.
"Kejadian tersebut menjadi pelajaran bagi kita semua. Semoga kedepan tidak sampai terjadi di wilayah kita, khususnya anggota Polres Serang," tukasnya
"Jadi semua anggota harus siap diri dan semua perlengkapannya dalam melaksanakan pengamanan di lapangan," tutupnya.
(Ans/01)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar