SERANGTIMUR.CO.ID, SERANG | Ulang tahun usia ke 36 Ketua Bhayangkari Cabang Serang Ny. Widya Indra Gunawan, SE, menggelar tasyakuran do'a bersama sekaligus santuni anak yatim yang digelar di rumah dinas Kapolres Serang, Senin (21/10/2019).
Hadir dalam acara tersebut, Kapolres Serang, Wakapolres Serang, Kabag, Kasat, Kasi Polres Serang, Kapolsek jajaran Polres Serang, Ketua MUI Kecamatan Cikeusal, Pengurus Bhayangkari cabang Serang dan Personil Polres Serang.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Serang AKBP Indra Gunawan, S.IK., MH mengucapankan selamat ulang tahun ke 36 kepada sang istri (Ny. Widya Indra Gunawan-red). Dan ucapan terima kasih kepada rekan - rekan yang telah hadir dan seluruh tamu yang datang hari ini.
"Rasa syukur kepada Allah SWT, karena hari ini merupakan Ulang tahun Ny. Widia Indra Gunawan yang ke 36 tahun. Mudah - mudahan diberikan umur yang panjang serta diberkahi oleh Allah SWT," ungkap Kapolres.
"Saya mendo'akan kepada istri saya agar selalu sehat, Panjang umur, dilapangkan rezekinya serta sukses," imbuhnya.
Sementara itu, Ketua MUI Kecamatan Cikeusal Kh. Jalil dalam tausiyah agama, dirinya menyampaikan selamat kepada Ny. Widia Indra Gunawan yang telah berulang tahun ke 36.
"Mari kita do'akan, mudah - mudahan Ny. Widya Indra Gunawan, diberikan umur panjang, limpahkan keberkahan, Kesehatan dan diluaskan Rezki oleh Allah Swt," ujar Kh. Jalil.
Menurutnya, Ibadah yang menyenangkan Allah adalah ibadah infaq sodakoh. Dan Alhamdulilah pada saat ini, acara infaq sodakoh itu sedang berlangsung dalam rangka memperingati hari ulang tahun ibu Kapolres Serang.
"Intinya pada hari ini, ibu Kapolres dengan keluarga ingin membuat Allah SWT senang dengan mengadakan acara seperti ini. Alhamdulillah," ucapnya.
Kemudian kegiatan dilanjutkan do'a bersama, Pemotongan tumpeng oleh Ny. Widya Indra Gunawan serta pemberian santunan kepada anak yatim dan piatu berjumlah 75 orang.
(Ans/01)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar