SERANGTIMUR.CO.ID, SERANG | Dalam acara penutupan Pendidikan Pendahuluan Bela Negara (PPBN), hal ini merupakan keterpanggilan warga negara dalam aktivitas bela negara bukan hanya melalui kegiatan yang bersifat pertahanan militer saja.
Namum dapat juga dilaksanakan dalam berbagai lapangan pengabdian sesuai profesi yang sedang disandang oleh seorang warga Negara.
Komandan Korem 064/ MY Kolonel Inf Windiyatno, menyampaikan, meskipun pelaksanaan PPBN yang berlangsung dalam waktu relatif singkat, namun dengan selesainya PPBN ini secara formal para pelajar telah menerima materi dasar teoritis dan praktis yang menyangkut PPBN.
"Tugas selanjutnya yang harus di tindak lanjuti oleh para pelajar peserta PPBN, adalah bagaimana pengetahuan dan keterampilan yang telah di serap itu dapat di terapkan dalam aktivitas keseharian. Jadilah pelopor generasi yang tangguh, berdikari, jujur dan bertanggung jawab," kata Danrem 064/MY, dalam acara penutupan PPBN yang bertempat di Yonif 320/BP Cadasari Pandeglang, Banten, Minggu (20/10/2019).
Menurutnya, upaya kongkrit untuk menumbuhkan kesadaran bela negara perlu terus di bangun dalam berbagai lingkungan kehidupan masyarakat, termasuk di lingkungan pelajar.
"Dengan demikian, hak dan kewajiban bela negara tersebut, benar - benar dapat dilaksanakan dengan baik oleh setiap warga negara, guna terjaminnya keutuhan NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945," ujarnya.
"Kepada seluruh peserta, yang telah berhasil mengikuti Pendidikan Pendahuluan Bela Negara (PPBN) para pelajar dapat menjadi kader yang mampu mengamalkan ilmu yang didapat serta mampu menjadi alat juang yang tangguh dalam pemberdayaan wilayah pertahanan baik dilingkungan sekolah maupun di masyarakat " tutup Danrem 064/MY.
(Penrem 064/ MY)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar