Dalam Rangka Harkamtibmas, Jajaran Polsek Baros Hadiri Pengajian Rutin FSPP

serangtimur.co.id
Rabu, Oktober 09, 2019 | 16:07 WIB Last Updated 2019-10-09T09:07:18Z


SERANGTIMUR.CO.ID, SERANG | Dalam rangka Harkamtibmas, Jajaran Polsek Baros Polres Serang Kota Polda Banten melalui anggota Bhabinkamtibmas Desa Panyirapan Brigpol Rojali menghadiri giat pengajian rutin FSPP (Forum Silaturahmi Pondok Pesantren) Kecamatan Baros, di Masjid Jami Albarokah Kampung Muntur, Desa Panyirapan, Kecamatan Baros, Kabupaten Serang, Rabu (09/10/2019).

Kapolres Serang Kota AKBP Edhi Cahyono, S.IK., melalui Kapolsek Baros AKP Iip Setiadi mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan anggota Bhabinkamtbmas Brigpol Rojali menyapaikan terkait Harkamtibmas wilayah Kecamatan Baros menjelang Pilkades serentak yang akan di laksanakan di 11 Desa untuk Kecamatan Baros.

"Kami berikan himbauan-himbauan kepada para tokoh agama tokoh masyarakat, para alim ulama, dan segenap masyarakat Kecamatan Baros agar dapat turut serta aktif memberi kesejukan, menjaga kedamaian dan kondusifitas Kecamatan Baros menjelang pelaksanaan pilkades," ujar AKP Iip Setiadi.

Selian Itu, kata Dia, kepada masing - masing calon kepala Desa agar dapat menciptakan suasana yang dingin. Terutama kepada para pendukung dari masing-masing calon, agar lebih menjunjung nilai-nilai demokrasi demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif.

"Pada prinsipnya, kami dari Kepolisian akan terus memberikan himbauan, sekaligus mengajak secara bersama - sama kepada semua pihak untuk memberikan rasa aman dan menjaga Kamtibmas," pungkasnya.

(Ans/01)
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Dalam Rangka Harkamtibmas, Jajaran Polsek Baros Hadiri Pengajian Rutin FSPP

Tidak ada komentar:

Trending Now

Iklan