SERANGTIMUR.CO.ID, SERANG | Polres Serang Polda Banten melaksanakan kegiatan apel pagi yang di pimpin oleh Kabag Ops Polres Serang Kompol Kosasih diikuti oleh seluruh anggota Polres Serang dihalaman Mapolres Serang, Selasa (24/09/19).
Kapolres Serang AKBP Indra Gunawan, S.I.K., MH., melalui Kabagops Polres Serang Kompol Kosasih mengatan, maksud dilaksanakannya apel pagi, selain merupakan kegiatan rutin juga merupakan tempat dimana pimpinan menyampaikan arahan, petunjuk dan saran dari pimpinanan.
"Kepada Kasat Sabhara agar menyiapkan atau menstanbykan anggota ton Dalmas serta kendaraan AWC dan kendaraan lainnya, agar ditempatkan di depan penjagaan Mako antisipasi kekuatan personil dari polres Serang apabila di butuhkan untuk penanganan unjuk rasa di Banten," ucap Kompol Kosasih dalam arahannya.
Kabag Ops juga menghimbau kepada seluruh anggota Polres Serang untuk peka terhadap lingkungan sekitar tempat tinggalnya, dalam menyerap informasi perkembangan isu lokal dan nasional.
Menurutnya, hal tersebut dikandung maksud untuk menyerap informasi sekecil mungkin sebagai bahan masukan Kapolres Serang, untuk mengambil langkah kebijaksaan.
Dan di harapkan apabila bertemu dengan adik - adik mahasiswa dapat memberikan masukan positif khususnya yang saat ini sedang menghangat terkait rencana penetapan revisi UU, KPK dan KUHP.
"Dan untuk Provos agar di cek kembali anggota personil Polres Serang yang tidak hadir dalam apel pagi. Berikan tindakan apabila tidak ada keterangan yang jelas. Dan seluruh perwira hari ini untuk melaksanakan kegiatan mapping psikologi yang di selenggarakan oleh Polda Banten," tutup Kabag Ops Polres Serang menegaskan.
(Ans/01)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar