SERANG, SERANGTIMUR.CO.ID | Polres Serang menerima kunjungan Dirbinmas Polda Banten beserta rombongan team Ditbinmas Polda Banten dalam rangka mensosiali sasikan Kampung bersih, Aman TA.2019 dan Asistensi Bhabinkamtibmas dalam rangka membangun kinerja Polisi diwilayah Desa dan Promoter Polri, Jum'at (05//7/2019).
Hadir dalam kegiatan tersebut Dirbinmas Polda Banten beserta rombongan team Polda Banten, Kapolres Serang, Waka Polres Serang, Kasat Binmas Polres Serang, Para Kanit Binmas berikut anggota BA Bhinkamtibmas Polsek jajaran se-Polres serang.
Kapolres Serang AKBP Indra Gunawan, S.I.K., MH., mengucapkan terimakasih kepada Dirbinmas Polda Banten yang bisa hadir dalam acara asistensi bhabinkamtibmas ini. Dan untuk para Personil Bhabinkamtibmas dengan adanya acara ini bertujuan untuk mensosialisasikan perlombaan Kampung bersih dan aman.
"Dalam perlombaan tersebut akan dinilai dengan bermacam kriteria penilaian, seperti kebersihan dan kemanan Kampung yang dimana nanti akan disampaikan oleh Dirbinmas Polda Banten," ujar Indra.
Indra berharap kegiatan perlombaan Kampung bersih dan aman tersebut dapat berjalan dengan baik sesuai harapan kita semua.
"Semoga nantinya kegiatan ini dapat berjalan dengan baik, aman dan lancar," tukasnya.
Sementara itu, Dirbinmas Polda Banten Kombes Pol Oki Waskito, SH., S.I.K., mengatakan, Binmas akan menunjuk Polres Serang sebagai program baru, sekaligus sebagai contoh, karena Polres Serang kebanyakan warga masyarakat yang bekerja di Luar Negri.
Menurutnya hal tersebut biasanya kelurga warga susah menerima uang dari keluarganya di luar negri sehingga program dengan tersebut, personil Bhabinkamtibmas bisa menerima trasferan dari kelurga yang bekerja di luar negri lalu uang tersebut diantarkan kepada kelurganya dengan hal tersebut personil akan mendapatkan insentif, namun apabila tidak di salurkan akan dilakukan hukuman pidana.
Oki menjelaskan, perlombaan Kampung bersih dan aman di Kabupaten Serang tersebut, Polres Serang akan menjadi contoh perlombaan. Dimana diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Serang dan Polda Banten beserta Radar Banten hanya sebagai pendukung.
"Target Peserta 326 RW dalam Perlombaan Kampung bersih dengan tahap program seperti, sosialisasi, sarana dan prasarana, pembentukan kader lingkungan, pembentukan kader sadar hukum," jelasnya.
Ia menambahkan, kegiatan Kampung bersih dan aman akan di launcing program pada tanggal 18 Agustus 2019 serta Awarding 15 November 2019 dengan total Rp. 900.000.000,- (sembilan ratus juta rupiah).
(Redaksi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar