TANGERANG - SerangTimur.Co.Id, Masjid merupakan sarana ibadah yang harus dimakmurkan, melalui kegiatan-kegiatan ibadah dibulan ramadhan dan mendekatkan diri kepada Allah, ungkap Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar kepada jamaah Masjid Jami Al-Mutholabiyah, Desa Tipar, Kecamatan Jambe, Rabu malam, (15/5/2019).
Selain kegiatan tadarus al-quran, kata Zaki, masjid harus terus melakukan syiar islam yang melibatkan anak-anak muda, sehinga berdampak kepada generasi muda yang memiliki keimanan dan ketaqwaan.
"Ramaikan masjid dengan tarawih dan tadarus al Quran, sehingga dapat keberkahan di bulan Ramadhan," ungkap Zaki.
Ketua DKM Masjid Jami Al-Mutholabiyah Ustad Zaenudin menambahkan dengan pembangunan masjid ini yang masih belum rampung, kami secara swadaya masyarakat terus membangun masjid ini.
"Secara swadaya masjid ini kita bangun, terimakasih perhatian dengan bantuannya," ucap ustad Zaenudin.
Setelah memberikan sambutan bupati langsung menyerahkan secara simbolis bantuan masjid jami al- Motholabiyah Desa Tipar Kecamatan Jambe.
(Mad sutisna)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar