SerangTimur.Co.Id, LAMPUNG | Guna meningkatkan kemampuan dan pengetahuan personel serta diharapkan dapat mempererat tali silahturahmi antar anggota, Kepolisian Resor Kota Bandar Lampung menggelar kegiatan Lomba Cerdas Cermat, Selasa (19/02/2019).
Lomba Cerdas Cermat ini diikuti oleh 18 (delapan belas) Tim yang terdiri dari Satuan, Bagian, Seksi, Polsek, KSKP yang ada di jajaran Polresta Bandar Lampung dan Polsek Jajaran.
Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Wirdo Nefisco, secara resmi membuka kegiatan tersebut, yang dihadiri oleh Waka Polresta Bandar Lampung AKBP Yudy Chandra Erlinato, Pejabat Utama Polresta Bandar Lampung, para Kapolsek jajaran dan peserta Lomba Cerdas Cermat.
“Kegiatan ini digelar untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan anggota Polresta Bandar Lampung untuk dapat diimplementasikan di dalam tupoksi masing - masing sehingga dapat memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat," jelas Kombes Pol Wirdo Nefisco, dalam sambutannya di Aula Rupatama Polresta Bandar Lampung.
Delapan belas tim ini nantinya akan dibagi regu, untuk selanjutnya melaksanakan pertandingan per tiga tim dengan menggunakan sistem gugur.
Dewan juri memberikan sepuluh pertanyaan kepada peserta dan siapa yang cepat dan tepat dalam menjawab maka akan diberikan nilai 10 (sepuluh).
Kapolresta Bandar Lampung berharap dengan digelarnya kegiatan tersebut, dapat menjalin tali silaturahmi bagi sesama personel Polresta Bandar Lampung dan meningkatkan pengetahuan personel.
(Gus/Red)
Sumber: (Humas Polresta Bandar Lampung)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar