SerangTimur.Co.Id, SERANG | Bertempat di depan Mako Polsek Pamarayan di Jalan Raya Pamarayan - Harendong, jajaran Polsek Pamarayan Polres Serang Kabupaten Polda Banten, melaksanakan kegiatan Operasi Cipta Kondusif, yang dipimpin oleh Kanit Binmas Aiptu Pol Eko Sumedi, Minggu (17/02/19) malam.
Kapolres Serang Kabupaten AKBP Indra Gunawan, melalui Kapolsek Pamarayan AKP Asroji, menuturkan, dalam kegiatan Rutin tersebut melibatkan 10 personil.
"Sasaran dari kegiatan tersebut, yakni pemeriksaan bilamana ada masyarakat yang membawa sajam, senpi, pelaku C3, tidak membawa surat - surat kendaraan, bahan peledak, narkoba, serta jenis kejahatan lainnya," terang AKP Asroji.
Asroji menjelaskan, hasil kegiatan tersebut, yang didapat dari laporan personel, yakni ada 8 pelanggar yang di tindak dengan teguran simpatik kepada pengguna jalan yang mengendarai R2 yang tidak memakai helm dan tidak membawa SIM.
"Barang bukti baik R2, R4, STNK dan SIM nihil. Tidak ditemukan kejahatan dan pelanggaran berat lainnya. Mari bersama - sama jaga kondusifitas wilayah kita masing - masing, Polisi bersama masyarakat siap untuk saling bantu membantu demi terjaga kamtibmas yang aman," jelas AKP Asroji.
Sementara itu Kabid Humas Polda Banten, AKBP Edy Sumardi menyampaikan bahwa Kegiatan Operasi Rutin ini di laksanakan untuk memberikan rasa aman dan tenang kepada masyarakat banten, dalam melaksanakan aktifitasnya.
"Kami menghimbau kepada masyarakat pengguna kendaraan agar selalu membawa surat surat jika keluar rumah dan gunakan Helm pengaman yang standard SNI demi keselamatan dirinya," imbuh edy mengakhiri himbauannya.
(AdmBidHumas).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar